BAN-PT Lakukan Assesmen Lapangan Daring Prodi Peternakan Fakultas Sains Universitas Muhammadiyah Bulukumba

BAN-PT Lakukan Assesmen Lapangan Daring Prodi Peternakan Fakultas Sains Universitas Muhammadiyah Bulukumba

umbulukumba.ac.id – Bulukumba. Universitas Muhammadiyah Bulukumba (UM Bulukumba) kembali menghadapi Asesmen Lapangan (AL) Akreditasi, kali ini Program Studi Peternakan Fakultas Sains yang akan menghadapi asesmen tersebut. Asesmen Lapangan tersebut dilakukan daring (online) dikarenakan pandemi COVID-19 yang masih belum selesai. Asesmen Lapangan secara daring selama dua hari mulai Rabu sampai dengan Kamis (8-9 Desember 2021) dilaksanakan di Aula Kampus 1 UM Bulukumba. Pembukaan Asesmen Lapangan (AL) ini dihadiri oleh Rektor UM Bulukumba Drs. Jumase Basra., M.Si., Wakil Rektor 1 Bidang Akademik Asdar, S.Pd., M.Pd., Wakil Rektor 2 bidang Keuangan dan Administrasi Umum Yuli Artati, S.E., M.M., Wakil Rektor 3 Bidang Kemahasiswaan dan AIK Irfan, S.Pd., M.Pd., Dekan Fakultas Sains Ardianto, S.Pd., M.Pd., Kepala Badan Penjaminan Mutu (BPM) Immawan Wahyudi Asbara, S.P., M.M., beserta Tim Akreditasi Prodi Peternakan Fakultas Sains UM Bulukumba.

Pembukaan Asesmen Lapangan ini dipandu oleh A.Anugrah.M, S.Pd., M.Pd., acara dibuka dengan diawali dengan Pembukaan oleh MC, dan Sambutan-Sambutan dari rektor UM Bulukumba serta Assesor BAN PT.

Dalam sambutan Rektor UM Bulukumba., mengucapkan banyak terimakasih kepada Tim Task Force Akreditasi Prodi Peternakan yang setiap saat siap untuk menyiapkan dokumen serta seluruh elemen yang kita undang mulai dari dosen, mahasiswa, tenaga kependidikan, dan stakeholders sehingga AL Daring Prodi Peternakan berjalan lancar dan harapan kita semua mudah-mudahan memperoleh hasil yang terbaik. Kata kunci adalah kekompakan dan kesolidan tim adalah kunci kesuksesan kita, memohon masukan dan arahan dari Asesor BAN-PT agar Prodi Peternakan menjadi lebih baik kedepannya.

Ungkapan terimakasih juga disampaikan kepada Asesor BAN-PT dalam asesmen kali ini, karena telah berkenan meluangkan waktunya untuk melakukan assesmen lapangan pada Prodi Peternakan. “Terimakasih juga kami sampaikan kepada Ahmad Romadhoni Surya Putra, Ph.D (Universitas Gadjah Mada) selaku Asesor I dan Juni Sumarmono, Ph.D (Universitas Jendral Soedirman) selaku Asesor II yang telah berkenan melakukan asesmen lapangan pada Prodi Peternakan. Kami mohon kepada asesor untuk meneliti dan mengkaji dokumen yang telah disiapkan oleh Tim Akreditasi Prodi Peternakan, lanjutnya. Rektor berharap bahwa Dekan dan Tim Akreditasi Prodi Peternakan untuk menyampaikan informasi yang diminta oleh asesor terkait asesmen dari BAN-PT.

Sebelum asesmen lapangan dimulai Ahmad Romadhoni Surya Putra, Ph.D. mengungkapkan rasa terimakasih atas sambutannya yang hangat dari sivitas akademika UM Bulukumba, ia menjelaskan proses visitasi ini akan lebih banyak melakukan diskusi. “kita akan melakukan konfirmasi dari beberapa hal yang dikira perlu untuk mendapat penjelasan lebih dalam dari yang sudah tertulis di borang , melakukan konfirmasi terhadap apa-apa saja yang tertuang di dalam borang Prodi Peternakan,” terang Beliau. (Yudhi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *